Thursday, April 27, 2017

MikroTik Management Users


ANATOMY NETWORK - MikroTik Management Users, Assalamu'alaykum Warahmatullahi Wabarakatuh. Berikut ini adalah beberapa penjelasan mengenai pengelolaan user pada MikroTik.

  1. FullGrup user yang fungsinya agar user mempunyai hak akses secara penuh. Dalam grup ini user dapat membuat semua konfigurasi dan menghapusnya.
  2. WriteDalam grup ini user dapat membuat konfigurasi dan menghapusnya. Bedanya dengan yang full yaitu grup ini tidak bisa menambah, mengubah, dan menghapus user. Dan juga tidak bisa me-reset configurtion.
  3. ReadBerbeda dengan grup sebelumnya, dalam grup ini user hanya dapat melihat konfigurasi dan memonitoring.


LAB
---Menghapus admin---
  1. Sebelum menghapus admin pastikan membuat user baru dengan grup full.
  2. Coba log in dengan user yang baru dibuat tadi.
  3. Masuk ke pengelolaan user, dan hapus admin.
  4. Bisa dilihat, admin sudah hilang dari daftar user.
  5. Sekarang coba log in dengan admin. Dan pasti tidak akan bisa karena sudah dihapus.


---Read - winbox---
  1. Pertama, buat grup baru dengan memberikan akses read dan winbox.
  2. Buat user baru dengan menggunakan grup yang baru saja dibuat.
  3. Log in dengan user tersebut dengan WinBox.
  4. Coba log in dengan menggunakan ssh. Pasti tidak akan bisa karena grup user ini hanya diberikan akses menggunakan winbox.


---Write - telnet---
  1. Buat grup baru terlebih dahulu dengan memberikan akses write dan telnet.
  2. Buat user baru dengan menggunakan grup yang baru saja dibuat.
  3. Log in dengan user tersebut dengan WinBox. Pasti tidak akan bisa karena grup user ini hanya diberikan akses menggunakan telnet.
  4. Sekarang coba log in menggunakan telnet.
Seperti yang tadi dikatakan, pada akses write bisa menambah konfigurasi tapi tidak dapat mengelola user.

0 komentar:

Post a Comment